PPNI SULUT AWARD (PSA) SEMARAKKAN HUT PPNI KE-49
PPNISULUT.ORG | Untuk yang pertama kalinya di tingkat Regional dan Nasional, PPNI Sulut Award digelar menyemarakkan HUT Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Ke-49 yang jatuh pada tanggal 17 Maret 2023.
Event spektakuler
yang digagas oleh Petinggi DPW PPNI Sulawesi Utara tersebut menjadi ajang
aktualisasi insane-insan keperawatan di Sulawesi Utara.
Tak
tanggung-tanggung sebanyak 49 kategori diperebutkan oleh hampir 20.000 perawat
yang tersebar di 15 Dewan Pengurus Daerah, 13 Badan Kelengkapan, 15 Institusi
Keperawatan baik Vokasi maupun Profesi.
Ketua
Panitia PSA Oldie Rembet mengemukakan bahwa Acara yang akbar ini bertujuan
untuk memberikan penghargaan bagi perawat-perawat atas karya terbaik mereka di
dunia Keperawatan. “Empat puluh Sembilan kategori, mengacu pada 49 tahun PPNI”
terangnya.
Hal senada
disampaikan Sekretaris Panitia yang juga Ketua INWOCNA Sulut Faris Sindring
“Saya optimis melalui kegiatan ini PPNI menjadi organisasi yang paling solid
dan kuat, PPNI adalah kita dan kita adalah PPNI”, pungkasnya.
Acara yang
didukung penuh oleh DPD, BK Institusi Pendidikan dan Seluruh Pengurus tersebut
akan diselenggarakan di Grand Kawanua International Convention (GKIC) Kairagi
Manado.
Ketua DPW
PPNI Sulawesi Utara, Suwandi Luneto berharap kegiatan spektakuler ini akan
mendapat antusias semua elemen yang terlibat. Andi sapaan akrabnya sangat
mengapresiasi kerja keras Panitia PPNI Sulut Award “Saya salut, semua panitia
telah bekerja keras bahkan pada H-2 hari ini, mereka semakin bersemangat
menuntaskan semua persiapan” ujarnya.
Tampak
dalam pantauan Jurnalis PPNI SULUT, sebagian besar Panitia berjibaku mempersiapkan malam penganugerahan PSA yang tinggal
menghitung hari. Mengambil tempat di Sekretariat DPW PPNI Sulawesi Utara,
persiapan demi persiapan dilaksanakan mulai dari acara, publikasi,
perlengkapan, multimedia, hingga briefing antar tim.
------------------------------------
Written By : Verra Karrame
Published By : LIT-FOKOM DPW PPNISULUT
Post a Comment